Pelaksanaan EJ Sport Banyuwangi Bluefire Ijen KOM 2024 kurang dari sepekan lagi. Sebelum event puncak, ada hal yang perlu dilakukan. Yakni, pengambilan race pack. 

Tahun ini, pengambilan race pack lebih spesial. Honda Istana Banyuwangi menjadi lokasi untuk para peserta H-1 sebelum mendaki ke puncak Paltuding, Ijen. 

Alamatnya berada di Jalan Raya Banyuwangi-Jember KM 7, hanya sekitar 250 meter dari titik start EJ Sport Banyuwangi Bluefire Ijen KOM 2024 di Banyuwangi Park. Pengambilan race pack akan berlangsung pada hari Jumat, 20 September 2024. Mulai pukul 10.00 WIB dan ditutup 21.00 WIB. 

Yang perlu digarisbawahi, pengambilan race pack harus dilakukan langsung oleh para peserta. "Bagi calon peserta tidak bisa diwakilkan saat pengambilan race pack," kata Donny Rahardian dari Mainsepeda.

Racepack tersebut berisi perlengkapan seperti body number, bike number, seat post number, dan jersey. Selain itu, juga terdapat produk exclusive Azawear berupa t-shirt. Serta beberapa produk dari para partner. 

EJ Sport Banyuwangi Bluefire 2024 akan digelar pada 21 September. Event ini akan dimulai dari Banyuwangi Park dan diawali bersepeda sejauh 53,8 Km sebelum masuk ke Pit Stop di GOR Tawang Alun.  

3 Km dari Pit Stop, start KOM (King Of Mountain) dimulai. Penandanya ialah Gerbang Ijen Geopark. Rute menanjak akan melibatkan jarak 26,9 Km hingga puncak Paltuding, Ijen. Tanjakan Hors Categorie di Erek-erek menjadi menu utamanya. Gradiens puncaknya mencapai 34 persen. (Mainsepeda)

Populer

Dulu Cuma Jadi Dotwatcher, Kini Hafizh Anugrah Siap Taklukkan EJJ 1.500 Km
Ini Kalender Event Mainsepeda 2026 - Tantangan untuk Segala Jenis Sepeda!
Kesalahan Cyclist Pemula: Duduk Mengangkang, Celana Dalam, atau...
Pompa Ban Anda sesuai Berat Badan
Ini Dia Hasil Resmi Bentang Jawa 2025
Bentang Jawa Lunas
Kenapa Harus Pakai Clipless Pedal (Tips Memakai dan Memilih Pedal)
Superhuman! Wout van Aert Hanya Butuh 10 Hari untuk Berlatih Kembali Pasca Operasi Engkel 
20 Cyclist Kupang Ramaikan Bromo KOM 2026
Bintaro Loop: Trek Menantang dan Fasilitas Lengkap